Kamis, 19 Agustus 2021

32-7 *Menyukai Keberatan* / Handling Objection (Bagian Tujuh)

Semangat Pagi Sahabat Pecinta Merci pecinta Merci ❤️,

🌱 BE A RECRUITING SUPERSTAR 

πŸ’‘ *MENGUBAH PENGETAHUAN MENJADI KEBIASAAN*

#32-7 *Menyukai Keberatan* / Handling Objection (Bagian Tujuh)

πŸ’ *Jawab pertanyaan Pribadi dengan Jujur dan Meyakinkan*

Jangan kehilangan kendali menghadapi pertanyaan pribadi. 

Angelo: "Berapa banyak uang yang anda hasilkan?"

Jawablah dengan jujur, termasuk bagaimana anda menghasilkan uang itu dan apa target anda. Apa yang sesungguhnya dipikirkan oleh prospek anda adalah, "Berapa banyak yang akan saya hasilkan?"

Jawablah:
"Saya membuat janji temu sekitar sepuluh satu minggu rata-rata bergabung 2 orang per minggu. Saya mendapat komisi 2juta lebih per minggu dari aktivitas ini. Sekarang sudah ada beberapa orang di jaringan saya dan saya mulai dapat bonus dari omset mereka 1jutaan per minggu. Target saya adalah tambahan income 200juta selama tahun ini dari bisnis ini.

Ada 2 orang yang aktif betul di jaringan saya. Kami bekerja bersama untuk mendapatkan liburan ke Eropa tahun ini. Tentu akan lebih bagus kalau anda bisa jalan-jalan ke Eropa bersama kami. Mumpung ini masih di awal periode promo, segeralah bergabung."

Selamat membangun Dream Team Anda. Terimakasih sudah menyimak tulisan ini. Semoga bermanfaat πŸ™

Manuntun Sitinjak 🌾🌾🌾
Believe Merci Action Miracle 
https://www.mercipreneur.com

32-6 *Menyukai Keberatan* Handling Objection (Bagian Enam)

Semangat pagi sahabat Pecinta Merci ❤️,

🌱 BE A RECRUITING SUPERSTAR 

πŸ’‘ *MENGUBAH PENGETAHUAN MENJADI KEBIASAAN*

#32-6 *Menyukai Keberatan* Handling Objection (Bagian Enam)

πŸ’ *Menguji Komitmen Prospek Anda*

Beberapa keberatan akan memungkinkan anda menguji komitmen prospek.

Santi: "Saya tidak memiliki  uang"

Anda: "Saya mengerti. Ada beberapa  cara kita bisa mengatasi hal ini."

Ujilah kejujuran dan inisiatifnya dengan menyarankan beberapa cara untuk join:

πŸ“Œ Mengadakan satu atau dua presentasi untuk mencari pemakai produk
πŸ“Œ Menggunakan katalog, brosur, medsos untuk mendapatkan beberapa pesanan produk.
πŸ“Œ Menghemat lebih banyak uang dari belanja rumah tangga selama beberapa minggu
πŸ“Œ Menjual barang-barang bekas untuk memperoleh uang
πŸ“Œ Mencari pekerjaan sampingan selama beberapa minggu untuk memperoleh tambahan uang

Jika ia benar-benar ingin, prospek anda akan menemukan cara untuk join. Jika mereka tidak memiliki uang, tidak memiliki orang yang bisa dihubungi, tidak memiliki energi, mungkin akan lebih baik jika mereka tidak bergabung.

Jangan pernah membuat kesalahan dengan menawarkan diri untuk membayari dia untuk join. 

Menurut pengalaman jika mereka tidak berusaha mencari uang untuk join,  kemungkinan besar mereka tidak akan sukses. Sikap dan perilaku yang menyebabkan masalah keuangan mereka masih akan tetap ada setelah mereka mendaftar.

Selamat membangun Dream Team Anda. Terimakasih sudah menyimak tulisan ini. Semoga bermanfaat πŸ™

Manuntun Sitinjak 🌾🌾🌾
Believe Merci Action Miracle 
https://www.mercipreneur.com

Sabtu, 14 Agustus 2021

AR32-5 *Menyukai Keberatan* / Handling Objection (Bagian Lima)

Selamat pagi sahabat Pecinta Merci ❤️,

🌱 BE A RECRUITING SUPERSTAR 

πŸ’‘ *MENGUBAH PENGETAHUAN MENJADI KEBIASAAN*

#AR32-5 *Menyukai Keberatan* / Handling Objection (Bagian Lima)

πŸ’ *Gunakan Nada Diskusi untuk Mengurangi Tekanan*

Jika dihadapi dengan baik, sebuah keberatan bisa jadi adalah pelindung terhadap kalimat promosi yang sangat menekan. Jika anda menggunakan nada diskusi, prospek anda akan merasa santai. 

Yulli: "Saya terlalu sibuk."

Anda: "Dengan dua orang anak dan pekerjaan paruh waktu, Anda pasti sangat sibuk. Saya tahu bagaimana rasanya. Saya bekerja penuh waktu juga [atau...kedua anak saya masih balita, atau...] ketika mengawalinya. Untungnya sponsor saya luar biasa. Dia membantu saya mengatur waktu sehingga saya bisa melakukan presentasi dua kali satu minggu. Tidak apa-apa jika anda mengawalinya dari hal yang kecil. Tambahan penghasilan ini telah membuat perbedaan besar bagi kami."

Lalu jelaskanlah bagaimana teknologi bisa membantu mereka menghemat waktu. Seminar zoom, google meet dan bagaimana medsos akan membantu mereka  berpromosi dan merekrut. Sampaikan bahwa dia akan mendapat dukungan dan bagaimana team akan sangat membantunya. 

Selamat membangun Dream Team Anda.  Terimakasih sudah menyimak tulisan ini. Semoga bermanfaat πŸ™

Manuntun Sitinjak 🌾🌾🌾
Believe Merci Action Miracle 
https://www.mercipreneur.com

AR32-4 *Menyukai Keberatan* / Handling Objection (Bagian Empat)

Semangat pagi sahabat Pecinta Merci ❤️,

🌱 BE A RECRUITING SUPERSTAR 

πŸ’‘ *MENGUBAH  PENGETAHUAN MENJADI KEBIASAAN*

#AR32-4 *Menyukai  Keberatan* / Handling Objection (Bagian Empat)

πŸ’ *Menemukan hal yang Menggerakkan Prospek Anda*

Keberatan bisa memicu percakapan yang akan membuat anda menemukan hal yang menggerakkan prospek Anda.

Dila: "Saya sangat puas dengan pekerjaan saya"

Anda: "Apa pekerjaan Anda?"

Dila: "Saya seorang dokter"

Anda: "Saudara sepupu saya seorang dokter. Ia sangat menyukai pekerjaannya. Untuk siapa anda bekerja?"

Dila: "Saya bekerja untuk pemerintah."

Anda: "Apakah anda tahu bahwa beberapa orang yang sangat sukses di bisnis ini adalah dokter? Ada dokter dalam jaringan saya yang mengawali bisnis ini secara paruh waktu agar tidak terlalu bosan dengan kondisi pekerjaannya dan memperoleh liburan gratis ke luar negeri."

Dila: "Anda memperoleh liburan gratis? Saya sangat sering tidak mengambil cuti saya."

Selamat membangun Dream Team Anda. Terimakasih sudah menyimak tulisan ini. Semoga bermanfaat πŸ™

Manuntun Sitinjak 🌾🌾🌾
Believe Merci Action Miracle 
https://www.mercipreneur.com

AR32-3 *Menyukai Keberatan* / Handling Objection (Bagian Tiga)

Semangat pagi sahabat Pecinta Merci ❤️,

πŸ’‘ *MENGUBAH PENGETAHUAN MENJADI KEBIASAAN*

#32-3 *Menyukai Keberatan* / Handling Objection (Bagian Tiga)

πŸ’ *Mengatakan Paham yang Mereka Rasakan*

Tanggapan lain yang sering digunakan adalah mengatakan, _*"Saya tahu perasaan Anda".*_

Prospek anda akan merasa santai ketika anda menunjukkan simpati.

Andre: _"Saya tidak yakin bisa menjual."_

Anda : _"Saya tahu perasaan anda. Saya belum pernah terlibat dalam penjualan sebelumnya dan saya tidak yakin apakah profesi ini memang untuk saya. Namun saya berhasil mengatasi keraguan saya karena melihat bagaimana orang mencintai produknya."_

Selamat membangun Dream Team Anda. Terimakasih sudah menyimak tulisan ini. Semoga bermanfaat πŸ™

Manuntun Sitinjak 🌾🌾🌾
Believe Merci Action Miracle 
https://www.mercipreneur.com

AR32-2 *Menyukai Keberatan*/Handling Objection (Bagian Dua)

Semangat pagi sahabat Pecinta Merci ❤️,

🌱 BE A RECRUITING SUPERSTAR 

πŸ’‘ *MENGUBAH PENGETAHUAN MENJADI KEBIASAAN*

#AR32-2 *Menyukai  Keberatan*/Handling Objection (Bagian Dua)

πŸ’ *Jangan Menolak Keberatan Mereka*

Tanggapi keberatan dengan menyetujui mereka. Berdebat atau menolak keberatan sama artinya dengan menolak mereka. Bersikap setuju menunjukkan bahwa Anda menghargai pandangan dan keberatan prospek anda. Ini akan membuat anda mulai terkoneksi dengan prospek anda.

Erna : _"Saya tidak melihat diri saya sebagai penjual."_

Anda: _"Saya setuju. Anda bukan penjual. Itu alasan saya mendekati Anda. Anda terlihat sangat tulus dan kami mencari orang seperti Anda, bukan penjual yang menekan prospeknya. Kepribadian anda sangat hangat,  orang merasa nyaman dekat dengan Anda."_

Selamat membangun Dream Team Anda. Terimakasih sudah menyimak tulisan ini. Semoga bermanfaat πŸ™

Manuntun Sitinjak 🌾🌾🌾
Believe Merci Action Miracle 
https://www.mercipreneur.com

Selasa, 10 Agustus 2021

AR32-1 *Menyukai Keberatan, Handling Objection* (Bagian Satu)

Semangat pagi sahabat Pecinta Merci ❤️,

🌱 BE A RECRUITING SUPERSTAR 

πŸ’‘ *MENGUBAH PENGETAHUAN MENJADI KEBIASAAN*

#AR32-1 *Menyukai Keberatan, Handling  Objection* (Bagian Satu)

ANDA HARUS MENYUKAI PERTANYAAN DAN KEBERATAN (OBJECTION). Kedua hal itu menunjukkan apa yang sesungguhnya dipikirkan oleh prospek anda, seperti apakah:
πŸ“Œ Mereka tertarik 
πŸ“Œ Mereka menguji anda
πŸ“Œ Mereka memiliki keberatan yang harus diatasi
πŸ“Œ Mereka mencari alasan untuk menolak 
πŸ“Œ Mereka ingin mengklarifikasikan sesuatu
πŸ“Œ Mereka menginginkan informasi lebih 
πŸ“Œ Mereka benar-benar mempertimbangkan peluang anda 

Ketika anda menjalankan bisnis dengan  penuh percaya diri dan antusiasme, Anda akan melihat  keberatan sebagai sebuah undangan untuk lebih menjelaskan peluang anda.

Asumsikan bahwa setiap pertanyaan adalah usaha yang tulus untuk menemukan jawaban. Beberapa orang akan menolak, namun anda harus memilahnya untuk menemukan orang yang mengatakan YA. Ini tidak ada bedanya dengan situasi pekerjaan apapun, dimana banyak pelamar diwawancarai sebelum mendapat calon yang paling tepat. 

Jika prospek anda mengatakan YA tanpa memecahkan masalah yang belum jelas,  peluang meraih suksesnya pasti lebih kecil. Coba tebak siapa yang akan disalahkan prospek ini. 

Inti dari melakukan wawancara adalah menemukan kesesuaian antara prospek dan bisnis anda. Jika tidak ada kesesuaian,  jangan paksakan itu.

Selamat membangun Dream Team Anda. Terimakasih sudah menyimak tulisan ini. Semoga bermanfaat πŸ™

Manuntun Sitinjak 🌾🌾🌾
Believe Merci Action Miracle 
https://www.mercipreneur.com

AR 31-8 *Presentasi Bisnis* (Bagian Delapan)

Semangat pagi sahabat Pecinta Merci ❤️,

🌱 BE A RECRUITING SUPERSTAR 

πŸ’‘ *MENGUBAH PENGETAHUAN MENJADI KEBIASAAN*

#AR 31-8 *Presentasi Bisnis* (Bagian Delapan)

πŸ’ *Lakukan Follow Up pada semua Peserta dalam waktu Dua Puluh Empat Jam*

Berterimakasihlah pada peserta atas kehadiran mereka dan tanyakan apakah ada hal yang mereka pahami. Lihatlah presentasi bisnis ini sebagai awal dari sebuah hubungan, bukan semata kesempatan untuk memperoleh beberapa prospek baru. Maka lakukan follow up dengan tujuan membangun hubungan. 

Presentasi yang terencana dan dilakukan dengan baik adalah cara yang sangat baik untuk menampilkan peluang anda. Lakukan itu dengan baik dan Anda akan memperoleh hasil berupa banyaknya orang baru yang bisa Anda hubungi dan rekrut.

Selamat membangun Dream Team Anda. Terimakasih sudah menyimak tulisan ini. Semoga bermanfaat πŸ™

Manuntun Sitinjak 🌾🌾🌾
Believe Merci Action Miracle 
https://www.mercipreneur.com

AR31-7 *Presentasi Bisnis* (Bagian Tujuh)

Semangat pagi sahabat Pecinta Merci ❤️,

🌱 BE A RECRUITING SUPERSTAR 

πŸ’‘ *MENGUBAH PENGETAHUAN MENJADI KEBIASAAN*

#AR31-7 *Presentasi Bisnis* (Bagian Tujuh)

πŸ’ *Berikan Alasan pada Para Peserta Agar Tetap Tinggal*

Makanan dan minuman akan mendorong para peserta untuk tetap tinggal, tetapi carilah cara untuk membagi supaya tidak mengganggu fokus. 

Setiap anggota jaringan harus ditugasi untuk mendekati satu orang peserta (camit). Pastikan bahwa tidak ada peserta yang tidak diperhatikan.

Sesuaikan pernyataan closing untuk mendorong peserta segera bertindak dan bergabung.

Selamat membangun Dream Team Anda. Terimakasih sudah menyimak tulisan ini. Semoga bermanfaat πŸ™

Manuntun Sitinjak 🌾🌾🌾
Believe Merci Action Miracle 
https://www.mercipreneur.com

AR31-6 *Presentasi Bisnis* (Bagian Enam)

Semangat pagi sahabat Pecinta Merci ❤️,

🌱 BE A RECRUITING SUPERSTAR 

πŸ’‘ *MENGUBAH PENGETAHUAN MENJADI KEBIASAAN*

#AR31-6 *Presentasi Bisnis* (Bagian Enam)

πŸ’ Langkah Lima *Akhiri dengan Permintaan Untuk Bertindak*

Pada akhir presentasi mintalah para peserta untuk bergabung, langsung dan tulus. Anda tidak akan memperoleh  hal yang anda inginkan jika tidak memintanya. Tawaran untuk "melakukan itu sekarang" akan membantu membimbing mereka untuk mengambil keputusan saat itu juga. 

Jadilah positif  ketika mengharapkan para peserta bergabung. Berikan formulir pendaftaran dan ball point. 

Fokuslah menjelaskan starter kit termasuk produk. Jelaskan cara untuk membayarnya. Pandu mereka mengisi formulir nya dengan benar.

Pastikan bahwa semua orang memahami langkah selanjutnya, misalnya, menghadiri homesharing,  Homeprospek atau sesi pelatihan pertama di hari Sabtu berikutnya.

Berterimakasih kepada semua orang atas kehadiran mereka, dan di akhir pertemuan jika memungkinkan lakukan pengundian doorprize untuk mendorong para tamu tetap tinggal hingga acara selesai.

Selamat membangun Dream Team Anda. Terimakasih sudah menyimak tulisan ini. Semoga bermanfaat πŸ™ 

Manuntun Sitinjak 🌾🌾🌾
Believe Merci Action Miracle 
https://www.mercipreneur.com

AR31-5 *Presentasi Bisnis* (Bagian Lima)

Semangat pagi sahabat Pecinta Merci ❤️,

🌱 BE A RECRUITING SUPERSTAR 

πŸ’‘ *MENGUBAH PENGETAHUAN MENJADI KEBIASAAN*

#AR31-5 *Presentasi Bisnis* (Bagian Lima)

πŸ’ *Mulai dan Akhiri Tepat Waktu tanpa Perkecualian*

Jangan biarkan mereka yang datang terlambat mencuri waktu mereka yang datang tepat waktu. Tempatkan penyambut dan pemandu agar mengarahkan orang yang terlambat di kursi belakang yang sudah disediakan, agar tidak mengganggu peserta yang sudah ada di ruangan.

MC harus mengawali dengan ucapan terimakasih atas kehadiran para peserta dan membangun suasananya dengan mengatakan bahwa mereka ada disana untuk mengalami momen dan hari yang hebat Luar Biasa.

Jagalah agar bagian formal singkat dan dinamis. Anda menjual suasananya. Jadi pastikan setiap pembicara berbicara formal dengan cukup singkat. 

Semakin banyak pembicara, semakin besar pula peluang Anda untuk membuat peserta tetap tertarik. 
Pilih pembicara dari berbagai latar belakang: orang yang menjalankan penuh waktu, karyawan, orang yang punya anak, anak muda dll. Ini untuk menyentuh setiap peserta dengan latar yang berbeda.

Ketika berbicara dari hati, mereka akan menyentuh hati orang lain juga.

Jangan berasumsi bahwa para peserta sudah memahami cara kerja bisnis ini. Jelaskan dengan baik, disertai pengalaman para pembicara bergabung dan menjalankan, serta menikmati hasilnya.

Semua pembicara harus mengamati respon peserta atas ucapan mereka. Mereka akan tahu jika mereka bicara bertele-tele dari mata yang tidak fokus, bahasa tubuh yang kelelahan, orang yang menguap,  atau yang lebih buruk orang meninggalkan tempat. Itu tandanya bahwa saatnya mempercepat langkah dan meninggalkan panggung. 

Buat penanda waktu bagi pembicara,  agar sesuai dengan yang dialokasikan untuk dirinya. Seorang MC yang baik, tidak akan takut memberikan tanda kepada pembicara yang salah mengartikan reaksi para peserta, untuk menghidupkan suasana atau mengakhiri suatu sesi.

Jika ada video singkat dan menarik mengenai bisnis anda, mainkan itu di awal acara, atau di sesi yang menurut anda lebih cocok. 

Pastikan setiap pembicara mempunyai satu thema yaitu membangun hubungan dengan peserta. Karena orang yang membangun hubunganlah yang membangun bisnis ini.

Selamat membangun Dream Team Anda. Terimakasih sudah menyimak tulisan ini. Semoga bermanfaat πŸ™

Manuntun Sitinjak 🌾🌾🌾
Believe Merci Action Miracle 
https://www.mercipreneur.com

Selasa, 03 Agustus 2021

AR31-4 Presentasi Bisnis (Bagian Empat)

Semangat pagi sahabat Pecinta Merci ❤️,

🌱 BE A RECRUITING SUPERSTAR 

πŸ’‘ *MENGUBAH PENGETAHUAN MENJADI KEBIASAAN*

#AR31-4  *Presentasi Bisnis* (Bagian Empat)

πŸ’ Langkah Tiga: *Ciptakan Suasana Santai Sejak Awal*

Tentu anda ingin tamu-tamu anda merasa disambut. Itu termasuk menempatkan tanda yang jelas di luar tempat presentasi anda diadakan agar tidak seorangpun tersesat. Tempat parkir yang cukup dan pencahayaan yang baik adalah hal yang mendasar. Jika anda bermasalah dengan parkir dan posisi ruangan yang anda gunakan, tempatkan petugas ditempat-tempat strategis untuk mengarahkan kendaraan dan lalu lintas pejalan kaki. 

Musik akan membantu meramaikan suasana ruangan, demikian pula para penyambut di pintu dan lorong dengan gesture dan senyuman ramah. Berikan  informasi mengenai bisnis ini dan susunan  acara yang memuat jam pertemuan, termasuk diakhiri jam berapa, kepada semua yang hadir.

Selamat membangun Dream Team Anda. Terimakasih sudah menyimak tulisan ini. Semoga bermanfaat πŸ™  

Manuntun Sitinjak 🌾🌾🌾
Believe Merci Action Miracle 
https://www.mercipreneur.com

AR31-3 *Presentasi Bisnis* (Bagian Tiga)

Semangat pagi sahabat Pecinta Merci ❤️,

🌱 BE A RECRUITING SUPERSTAR 

πŸ’‘ *MENGUBAH PENGETAHUAN MENJADI KEBIASAAN*

#AR30-3 *Presentasi Bisnis* (Bagian Tiga)

πŸ’ Langkah Dua: *Persiapan Membuat Acaranya Berjalan Sempurna*

Buatlah program yang memasukkan para pembicara yang memiliki kecenderungan terbesar untuk berhubungan dengan audience (peserta). 
Pilihlah MC yang menghibur,  efisien, dan bisa menciptakan empati dengan  penonton. Seorang MC yang baik tahu cara membuat peserta merasa tenang dan dilibatkan.
Aturlah tempat untuk memajang produk dan starter kit sehingga peserta bisa melihat, menyentuh dan mencium baunya. 
Pastikan perangkat audio visual anda berfungsi  dengan baik. Sound System dan Power Point yang tidak berfungsi akan memberikan kesan amatiran.
Libatkan semua orang dalam jaringan anda di acara ini. Anda membutuhkan team untuk mendukung anda sebelum dan selama acara ini berlangsung, dan supaya mereka juga mulai belajar.
Sesuaikan ruangan dengan jumlah peserta. Sediakan kursi hanya cukup untuk peserta yang diharapkan hadir, dan sediakan kursi cadangan untuk dibawa masuk pada saat-saat terakhir. Menempatkan tanaman dan display dengan baik bisa membuat ruangan besar terasa lebih membawa kedekatan, khususnya jika jumlah yang hadir tidak banyak. 

Lakukan gladi resik untuk berlatih dan untuk menemukan semua masalah. Pembicara yang tidak siap bisa dalam sekejap menghancurkan semua persiapan anda yang hati-hati. Pembicara yang tidak berpengalaman seringkali salah dalam menghitung waktu mereka. Hal yang tadinya diperkirakan lima menit, berubah jadi limabelas menit ketika ia sedang berbicara,  habislah sudah acara anda. Itulah sebabnya gladi resik penting sekali dan dihadiri oleh semua panitia dan para pembicara. 

Selamat membangun Dream Team Anda. Terimakasih sudah menyimak tulisan ini. Semoga bermanfaat πŸ™

Manuntun Sitinjak 🌾🌾🌾
Believe Merci Action Miracle 
https://www.mercipreneur.com

AR31-2 *Presentasi Bisnis* (Bagian Dua)

Semangat pagi sahabat Pecinta Merci ❤️,

🌱 BE A RECRUITING SUPERSTAR 

πŸ’‘ *PENGETAHUAN MENJADI KEBIASAAN*

#AR31-2 *Presentasi Bisnis* (Bagian Dua)

πŸ’ *Langkah Satu: Mulailah dari awal, Menarik Seluruh Orang Terdekat* 

Semakin banyak prospek yang anda undang semakin banyak pula yang datang. Semakin banyak orang dalam ruangan, semakin besar pula getaran yang Anda bangkitkan dan dan semakin besar peluang mengajak orang baru bergabung.

Ajak member anda memenuhi ruangan. Tantanglah mereka untuk mengajak setidaknya satu peserta dari kategori ini: pelanggan,  tetangga, keluarga, teman, rekan kerja, atau seseorang yang pernah menolak tawaran mereka. 
Semakin baik peserta mengenal orang yang mengundang, semakin besar peluang mereka menghadiri acara itu. 
Tindaklanjuti setiap undangan dengan pembicaraan telepon, dan minta member anda melakukan hal yang sama. 
Dua alasan mengapa peserta yang sudah menyimak mengkonfirmasi tidak hadir adalah:
1 Mereka Lupa
2 Pada detik terakhir mereka memutuskan tidak ingin diganggu.

Pembicaraan pribadi akan menghindari acara tanpa peserta. Jelaskan bahwa anda menghargai jika mereka memutuskan tidak hadir sehingga anda bisa mengundang orang lain. 

Ruangan yang penuh akan memastikan  bahwa acaranya akan seru. Orang-orang anda pasti ingin mengajak teman jika mereka tahu bahwa acaranya akan hidup dan menyenangkan. 

Selamat membangun Dream Team Anda. Terimakasih sudah menyimak tulisan ini. Semoga bermanfaat πŸ™

Manuntun Sitinjak 🌾🌾🌾
Believe Merci Action Miracle 
https://www.mercipreneur.com

AR31-1 *Presentasi Bisnis* (Bagian Satu)

Semangat pagi sahabat Pecinta Merci ❤️,

🌱 BE A RECRUITING SUPERSTAR 

πŸ’‘ *MENGUBAH PENGETAHUAN MENJADI KEBIASAAN*

#AR31-1 *Presentasi Bisnis* (Bagian Satu)

Ada tiga jenis presentasi bisnis: BAIK, BURUK dan SANGAT BURUK. 
πŸ“Œ Presentasi yang baik berfokus pada para peserta
πŸ“Œ Presentasi yang buruk berfokus pada perusahaan dan produk-produknya 
πŸ“Œ Presentasi yang sangat buruk berfokus pada orang yang melakukan presentasi 

Simpanlah perayaan dan pujian untuk diri sendiri pada acara untuk orang dalam saja. Jika tujuan anda adalah menarik para member baru, fokuskan setiap acara dan presentasi pada mereka.

Pada artikel-artikel selanjutnya kita akan membahas langkah-langkah nya.

Selamat membangun Dream Team Anda. Terimakasih sudah menyimak tulisan ini. Semoga bermanfaat πŸ™

Manuntun Sitinjak 🌾🌾🌾
Believe Merci Action Miracle
https://www.mercipreneur.com

FPT01 (Fokus Positive Thinking): Pikirkan Apa yang Anda Mau, Bukan Apa yang Tidak Anda Mau

Semangat pagi dan Salam Bahagia ❤️, * Pikirkan Apa yang Anda Mau, Bukan Apa yang Tidak Anda Mau * *"Think What You Want, Not What You D...